Jumat, 27 September 2013

Drama Pagi hari...


Drama pagi hari yang sering dialami buibu sekalian mungkin sama ya, atau malah mungkin sudah tidak lagi menjadi drama ketika memang sudah beradaptasi dan terbiasa. Aku sendiri masih dong mengalami drama di pagi hari itu. Sebagai ibu bekerja yang nggak mau dibilang tidak bertanggung jawab dengan keluarganya, emaka salah satu cara yang aku lakukan dengan mencoba selalu menyeimbangkan tugas aku sebagai ibu, istri dan tentu saja pegawai di kantor aku. Memang untuk urusan menjaga dan menemani Kynan tidak mungkin aku lakukan di jam-jam kerja, jadi aku dan suami sepakat mencari pengasuh untuk Kynan. Pengasuh ini hanya sebatas menjaga baby dan mengurusi baby saja, namun tetap di rumah kami, jadi si embak yang datang pagi dan pulang sore disaat kita sudah pulang. Tanpa dibebani pekerjaan rumah yang lain. Alhamdulillah si embak ini baikkkk banget, disaat Kynan tidur dia melakukan pekerjaan rumah seperti menyapu, cuci piring(bila ada) dan setrika baju. Malah sesekali dia mencucikan baju kami, sudah pasti kita larang karena kita tidak mau dia jadi tidak fokus dalam menjaga Kynan dan juga memang tidak ada dalam kontrak kerja weeehh keren kan hahaha. Jadi siapa yang melakukan pekerjaan yang lain?? ya tentu saja kita lah. Bahu membahu, tolong menolong untuk mengerjakan semuanya hehehe.

Balik lagi, bentuk pertanggungjawabanku kepada suami dan Kynan salah satunya dengan sebisa mungkin aku menyiapkan makanan untuk mereka. Sepertinya biasa saja ya.. karena memang semua ibu pasti akan melakukan ini, mau ibu bekerja atau tidak. Dulu aku selalu sebel ketika ibuku akan ngomel panjang dan lebar saat aku tidak mau bangun pagi, saat aku malas belajar mengatur waktu, saat aku tidak membantu Beliau dikala drama pagi terjadi. Dan semua itu sekarang baru terasa, setelah menjadi ibu...*cium ibuk...

Pagi hari, keluarin bahan-bahan yang akan dimasak dari kulkas, masak nasi tinggal colok, trus sholat dulu, beberes rumah sebentar akibat diberantakin kynan tadi malam, terus lanjut masak untuk kita, masakin makanannya Kynan, cuci peralatan masak, nyuapin Kynan, sarapan bersama, nyiapin bekal si ayah, mandi, mandiin Kynan, nenen-in sebentar, tunggu si embak, berangkat kerja, tidak terlambat ngantor.

Idealnya seperti itu, diotakku ya temans,, tapi........
tidak semua hari akan indah seperti itu, akan ada drama-drama indah yang menyusup pada hari-hari kita hahaha. Contohnya, alat makan malam belum dicuci karena ketiduran walhasil pagi hari makan waktu donk, belum kalau Kynan rewel, atau tiba-tiba isi tabung gas nya habis, hahaha... tapi indah, sangat indah... apalagi si ayah sepertinya (apa ditahan ya??) tidak pernah sekali pun berkeberatan untuk membantu aku menyelesaikan drama pagi hari. Entah menemani Kynan atau pun harus menghaluskan bumbu gegara Kynan minta nenen diluar kebiasaan  *ketjup ayah :p
Memang sih yang aku lakukan belum seimbang, setidaknya saya sudah berusaha kan,,

Well,
ini memang faktor kebiasaan, banyak teman-teman kantorku yang sudah mempunyai 2 sampai 3 buah hati juga ga rempong-rempong amat, tidak terlambat ngantor, dan bahagia tentunya,
Semoga aku bisa menjadi ibu, istri dan pegawai yang baik ya temans hihihiii

Menjadi ibu itu.. luar biasa,, *minta pijit ayah.. :p
Happy Weekend, Weekend yang selalu aku nantikan hahaa..



sepatu-sepatu kynan yang tadi malam diberantakin :p




bubur nasi, ikan tuna, bayam, tahu untuk Kynan



sarapan sederhana, tempe mendoan, sayur bayam, sambel, ikan goreng... nikmatttt......




Selasa, 24 September 2013

Gratisan dan Kynan

Sebagai orang tua pastinya moment-moment tumbuh kembang buah hati adalah sesuatu yang sangat dinantikan dan diperhatikan. Banyak sekali kejutan-kejutan yang diberikan si kecil seiring dengan pertumbuhannya. Mulai dari tengkurap, merayap, merangkak, berjalan dan sebagainya. Sudah bisa ini, bisa itu, pintar ini, pintar itu, gak suka ini dan itu, banyakkkkkk sekali dan tidak pernah habis untuk dibicarakan *itu aku ya teman-teman maksudnya, norak aja kayaknya, setiap yang dikenal selalu diceritain hahahaha, tapi itu juga yang dikenal kok, gak mungkin kan ada orang di pinggir jalan terus kita nyerocos cerita si kecil ...... :D,,

Oke... lanjut lagi,
saat ini Kynan sudah 11 bulan, tidak terasa sudah "gedhe", lebih tepatnya mungkin tidak "di-rasa" ya hihihi. 
Untuk mengetahui apakah buah hati kita pertumbuhan dan perkembangannya normal atau meyimpang, salah satu yang aku lakukan adalah memperkaya ilmu dengan googling, membaca buku-buku atau majalah  parenting, dan cari tempat curhat kepada yang berpengalaman bisa orang tua, teman atau sahabat. Tapi jangan lupa ya, curhat dan bertanya itu tujuannya bukan membanding-bandingkan, karena setiap anak tidak sama. Ini hanya sebatas belajar, misalnya bagi tips dong biar anak mau makan yang banyak, dll.

Waktu habis lahiran duluuu, aku dapat kiriman beberapa buku dari salah satu brand susu formula yang (kayaknya) lumayan ngetop di indonesia. Sebenarnya kynan tidak minum susu formula, dia masih ASI sampai saat ini. Terus kenapa bisa dikirimin buku??? Dulu waktu habis lahiran, ASI aku belum keluar dengan lancar alias sedikit sekali entah kenapa, padahal aku sudah treatment sesuai hasil googling, terus minum dan makan yang banyak, vitamin untuk lancar asi pula, dan dihari ke-tiga ASI nya baru joss lancar jaya. Menurut pengalaman ibu-ibu, teman-teman dan banyak pihak yang tidak bisa disebut satu persatu sih memang banyak yang mengalami seperti aku, baru lancar jaya setelah beberapa hari lahiran, walau ga semuanya ya. Terus Kynan minum apa dong?? ya terpaksa ya.. habis IMD, habis terus dicoba untuk dihisap baby kynan, lama-lama nangis terus, kayaknya sih lapar akhirnya dikasihlah sufor untuk tambahan. Cuma 3hari sih, apa?? cuma??? *maaf ya nak hiks... Jadi entahlah Kynan termasuk sarjana ASI atau tidak, yang jelas sampai saat ini aku berusaha terus memberi dia ASI, semangat!! Cup..cup.. untuk diriku.. hihihi...

Balik lagi sama buku, eh belum sih... masih ada ceritanya lagi,, sabar ya yang baca...
Saat hamil dan saat membeli susu untuk bumil, sama embak-embak SPG-nya dimintai data diri kita, aku sih kasih aja, dengan harapan siapa tahu dapat hadiah hahaha, tidak diduga dan dinyana, beberapa hari habis melahirkan aku dapat telepon dari customer servis susu tersebut, mengobrollah kita, si embak ditelepon itu cukup ramah, dan yang dibicarakan juga tentang tips-tips atau cara merawat dedek kecil yang habis lahir jadi akunya juga ho'oh aja kalau mereka telepon lagi, sebenarnya inti dari mereka telepon adalah menawarkan sufor untuk dedek bayi yang baru lahir, tapi karena berat badan Kynan saat itu dengan asi saja sudah memenuhi standar walhasil gak mungkin kan embaknya menawarkan untuk membeli sufor mereka hehehe, akupun juga tidak berminat untuk membeli wkwkwkwkk. Karena kasihan ya, si embak sering telepon, aku ceritalah kalau diawal kelahiran Kynan sempat minum sufor, terus si embak bilang kalau masih menyimpan struknya diminta untuk meng-email ke alamat mereka untuk mendapatkan bingkisan. Apa?? Bingkisan?? Gratis?? dengar gratisan, semangatlah aku, langsung deh foto itu struk dan cusss dikirim.
Beberapa minggu kemudian datanglah bingkisannya, Music box beserta boneka-boneka yang digantung dan beberapa buku tentang perkembangan anak. Yeahhh... suka.... apalagi bukunya isinya bagus. Ada yang berisi tentang tips-tips merawat bayi seperti memijat bayi, membersihkan pusar yang belum "copot", cara membersihkan telinga yang benar dan banyak lagi. Tapi yang paling aku suka adalah yag berisi tentang perkembangan, seperti misalnya dibulan kedua, anak sudah bisa mendengar dan melihat dengan baik jadi distimulasi dengan memberi benda-benda yang bisa berbunyi, digerak-geraka kan kekanan dan kekiri untuk merangsang kemampuan melihat dan mendengarnya. Semangat dong akhirnya, setiap bulan kynan sudah bisa apa?? lihat dibuku deh cara menstimulasinya hehehe. Lumayan lah bisa sebagai salah satu media belajar ibu baru seperti aku. 

Oh ya, diantara bingkisan tersebut ada amplop surat dari mereka, isinya sih ucapan selamat atas kelahiran dedek bayi dan ucapan terima kasih telah menggunakan produk mereka dan tetep dong ada promosinya, untuk selanjutnya bisa mengirimkan kembali struk belanja sufor tersebut senilai yang ditentukan mereka, lupa berapanya untuk bisa ditukar kembali dengan bingkisan yang lain. Berhubung Kynan sudah tidak minum sufor lagi jadi ya daaadaaa goodbye deh, mungkin nanti saat kynan sudah membutuhkan susu pertumbuhan bisa dapet bingkisan lagi hihi,

Sah-sah saja dong cara promosi mereka apalagi saat si customer servis telepon itu tidak mengganggu, di jam-jam tertentu dan cara mereka ngomong sopan, yang diomongin juga bermanfaat bagi kita, yang penting lagi tidak terlalu lama waktu mereka teleponnya sehingga tidak menggangu pelanggan yang ditelepon.

Satu lagi, alhamdulillah Kynan sudah bisa jalan, walau masih kayak pinguin hihi.. Gigi bagian atas juga sudah dalam proses nongol, jadi sudah ada 4 gigi. Ini nih aku mau pamer kasih tahu video saat Kynan berjalan, abaikan lingkungan sekitar yaaa....haahaa




Jumat, 20 September 2013

Pinky dan Eifel

Rumah Anak Rantau ganti baju nih,,
Supaya.. supaya... supaya seger saja,

Maunya yang sederhana, kalem, sejuk, teduh, tapi tetap ceria, tetap pinky, 
Sebenarnya galau juga saat memilih template buat blog ini. Terus kenapa pilihannya jatuh pada.... yang ini??
penting ya orang tahu?? hihi, biarin mau cerita aja...
Kalau untuk masalah warna, udah lama juga kepingin ganti tapi tidak tega mengganti cat dinding yang pinky itu. Bukan pinky addict tapi aku suka pink, ceria dan romantis ciehhh. Jadi lamaaa sekali buat move on, sebagai gantinya dipilihlah si putih, yang tetap natural dan gempil matching-innya sama si pinky atau warna-warna lain hohoho.

Terus sudah bisa menebak kan kenapa warna judul blognya pink?? yo'i... untuk pemanis dan tetep untuk memberi kesan pinky-nya dong,

Entah mengapa, akhir-akhir ini gegara sering blog walking ke blog-blog teman-teman yang tinggal di luar indo sana, kepinginnnn sekali ke Paris hahahaha, mimpi ya??
Katanya sih disuruh mimpi dulu untuk menggapai cita-cita, halah..
Pokoknya amin.... semoga bisa kesampaian deh suatu saat nanti, amin ya robbal alamin,,
Jadinya ada si Eifel dibelakang layar, nanti deh saat sudah bisa beneran foto sama eifel dipajang didepan hihihii...



“Bermimpilah, karena Tuhan akan memeluk mimpi-mimpi itu.”



― Andrea Hirata, Sang Pemimpi



Happy Friday,
ehhh terus gimana menurut teman-teman Rumah Anak Rantau yang baru??
buat miss Hanna, aku copy quotenya yaaa..  hihihi,

Rabu, 18 September 2013

Edit Photo..


Manfaat dari blog walking itu adalah membuat pintar, setuju kan kawan?? Salah satunya ini nih.. Setelah selalu nge-kepo-in blognya mbak bebe karena terpesona dengan photo-photonya yang bagussss, akhirnya dia membagi ilmunya dalam hal editing photo. Aihhh... suka banget,
Apalagi untuk yang seperti aku.. yang kagak punya kamera yang bisa diputer-puter ataupun tidak punya keahlian dalam jepret-jepret pastilah editing itu perlu, setidaknya bisa mempercantik dan membuat lebih layak untuk dilihat hahaha. Dan....

Cekidot kawan,
photo yang pertama asli dari kamera saku aku, dan yang kedua setelah mengalami editing sederhana,
Gimana??
kelihatan gak sih hasilnya? kurang maksimal ya?? atau tetap saja ya??
kalau tetap saja berarti memang dasarnya yang tukang motret ini yang perlu di edit hahaha,
ya namanya belajar ya... 
Tapi jangan ragukan keahlian memotret dan editing mbak bebe gegara melihat hasil editku ya... jangan!! Beneran yang punya mbak bebe itu... bagussss banget :D


before...


after... hihi...


Senin, 16 September 2013

Terima Kasih,

(Insya Allah) akan selalu ada hari-hari penuh dengan tantangan esok, esok, dan esoknya lagi
Terima Kasih untuk hari-hari kemarin yang sudah terlewati dengan indah, 
untuk semangat ketika jatuh dan lara
untuk kesabaran yang tiada habisnya
untuk semua pengertian dan pemakluman
untuk tawa dan canda
untuk semua impian dan cita-cita
untuk semua dukungannya 
untuk memudahkan semua yang "tidak mudah"
untuk semua perjuangan kita,
Terima kasih untuk kebersamaan kita

Alhamdulillah....
Semoga kita selalu berada dalam jalan dan pelukan-Nya
Selalu bersama ridho -Nya sampai akhir waktu-Nya amin,
2nd for our


TERIMA KASIH AYAHNYA KYNAN ^_^

Rabu, 11 September 2013

Disconnect to Connect


Beberapa hari yang lalu melalui social media facebook, aku di "tag" video salah satu iklan buatan Thailand ini oleh si abang. Ada yang sudah lihat ya??? Kalau aku baru tahu video ini hihihi...
Penasaran dan menonton sampai habis. Terus....???
Sedikit kaget sih, kenapa ya kira-kira si abang nge-tag apakah aku termasuk yang seperti yang ada di video semenjak mendapatkan BB hibah-an?? Jawabannya?? enggak.. Kan online juga pas jam kantor saja hehehe *digebukin bos. Kata si abang cuma mengingatkan saja, jangan sampai kita seperti itu, dalam keluarga kan tidak ada salahnya mengingatkan daripada hal itu harus terjadi kan??
Betul.. betul.. betul... setuju !!
Semoga kita terhindar dari hal-hal demikian ya manteman, semoga nge-blog bukan menjadikan kita jauh dari keluarga dan sekitar kita, dan semoga nge-blog menjadi ajang belajar dalam perbaiki diri, bersilahturahmi, belajar berbagai hal tentunya, amin...
Let's see...





Senin, 09 September 2013

Scotel Bihun dan Rempeyek Nike


Setelah kembali ke Gorontalo pasca mudik lebaran kemarin, tidak tahu kenapa nafsu makan si Kynan berubah. Sebelumnya saat makan selalu mau buka mulut, kalau pun tidak mau buka mulut dan dia lagi asyik bermain, tapi saat kita bilang "iya nanti main itu, sekarang "aak" dulu ya.." dia akan buka mulutnya. Tapi sekarang?? kagak mau sodara-sodara. Pernah sampai nangis kejer gara-gara aku suapin. Kalau pun sudah masuk mulutnya terus dikeluarkan lagi huhuhu, padahal tidak ada gangguan mulut yang terlihat saat aku periksa. Memang beberapa hari yang lalu Kynan terserang flu, mungkin itu juga salah satu penyebab nafsu makannya berkurang. Sebagai seorang ibu yang teladan, bingung dong dan pengen si dedek makan lagi dengan lahap. Memang sih makanan yang biasanya aku masak, menunya cuma itu-itu saja, bisa saja kan karena bosan. Browsing sana-sini, buka ini itu, akhirnya aku menemukan akun dari "Homemade Heatly Baby Food". Banyak sekali tips dan resep yang mudah, praktis dan tentunya menyehatkan untuk para baby. Salah satunya yang aku coba ini, dengan modifikasi tentunya (menyesuaikan tersedianya bahan di kulkas hehe). 

bahannya..keju lupa dipoto :)


Scotel Bihun Kukus

Bahan yang diperlukan :
- Bihun beras
- Wortel parut
- Keju (tes alergi dulu ya)
- Kuning telur

Caranya :\
- Masak bihun sampai benar-benar matang, gunting-gunting kecil (biar mudah ditelan dan dikunyah)
- Kocok lepas kuning telur+ susu uht(skip untuk kinan) tambahkan wortel parut, keju dan bihun, campur rata
- Tuang di wadah, kukus selama kurang lebih 30menit
- Sajikan hangat.
- bisa disimpan untuk sarapan besok,
ini resepnya sudah dimodifikasi sesuai dengan kynan, untuk resep aslinya lihat di akunnya ya hihihi, bisa ditambahkan bumbu untuk orang dewasa hehe.

kurang lebih 30menit,
Alhamdulillah sodara-sodara, kynan mau makan yeah... mungkin ya mungkin...
Tips untuk yang susah makan :
- Kynan bosan dengan menu yang itu-itu saja, sajikan menu yang variatif 
- Biarkan makan sendiri, agar lebih menikmati makanannya, memang berantakan sih tapi lebih banyak yang dimakan kok :p
- Jangan memaksa menghabiskan makanannya, berhenti bila menolak, beri jeda waktu untuk memberi makan kembali, siapa tahu dia sudah kenyang sebelumnya 
- Bila tidak mau buka mulut, periksa apakah ada sariawan gangguan pada mulut lainnya.


Scotel matang, Makan sendiri lahap...
Sarapan dengan scotel.. lahap...

Oh ya.. temans ada yang tahu tentang ikan Nike???
Aku baru tahu di Gorontalo. Pertama dengar, wehhh keren amat nama ikannya, dan aku bacanya ikan nike(merk sepatu) ternyata cara bacanya ikan nike(kayak baca nike ardila :p )
Ikan nike atau yang juga sering disebut ikan Duwo oleh masyarakat sekitar ini mirip ikan teri tapi masih segar. Biasanya dimasak dijadikan perkedel, dan dimakan dengan bubur manado atau tinutuan. Kadang aku juga suka bikin perkedel, kemarin aku bikin rempeyek, wenakkk puool... muji diri sendiri haaahaa..
Rasanya memang gurih, enak begitulah, tidak perlu bumbu yang aneh saja sudah sedap apalagi yang pinter masak ya. Harganya juga tidak mahal, biasanya 10ribu per kaleng susu kental manis, karena ukurannya yang kuecil jadi dapat buanyak banget. Kalau aku cukup beli 5ribu saja sudah dua kali masak hehe. Berhubung kamera dan kemampuan jepret menjepretku sangat kurang, yang penasaran dengan ikan nike bisa lihat di blog mbak yang satu ini ya,, potonya sae pisan.


Before after manteman :p
kriuk banget hohoho..


Jumat, 06 September 2013

bermain di Kali Gayam

Cerita tentang mudik dan jalan-jalan itu memang tidak pernah habis ya. Seru, mau lagi, lagi dan lagi.... *iklan 
Apalagi saat seperti ini, saat ubek-ubek foto hasil liburan kemarin, maunya liburan lagi. Jadi ceritanya, di daerah sekitar rumahku di Malang selatan sana, ada pemandian baru. Namanya "Pemandian Kali Gayam". "Kali" artinya sungai, jadi tempatnya itu deket dengan sungai yang bernama Gayam. Tempatnya tidak begitu luas, tapi lumayan lah untuk ukuran pemandian sederhana yang baru merintis. Rame sekali, tiket masuknya Rp. 10.000+ teh botol dengan menukar karcis didalam. Mahal?? Menurut ibuku itu mahal hihihi, kalau menurutku sih enggak juga, habisnya di Gorontalo tidak ada yang seperti ini hehehe. Kita berangkat 11 orang, sekalian mengajak sepupu-sepupu, biar rame. 

percaya ga kalau aku juga masih anak-anak??

Tidak hanya kolam berenang, disini juga dilengkapi dengan mainan-mainan penunjang seperti play ground sederhana, kereta, odong-odong, ayunan, lumayan banyak. Untuk odong-odong bayar lagi ya murce banget 2ribu rupiah untuk 3 lagu hihihi, terus kalau naik kereta 5ribu rupiah. Kynan suka banget naik odong-odong, ya..memang di rumahnya di-rantau tidak pernah ada odong-odong lewat hohoho. 

kynan udah melirik odong-odong terusss...

Sukaa outbondnya..

 Oh ya,,kynan juga sukaaa banget mainan panjatan gawang bola. Kayak outbond gitu,waktu dipegang oleh bapakku dia tidak mau turun, dan malah ketawa-ketawa.

Naik odong-odong..


Saat outbond wkwkwk..

my sister... so cute kan kitaa :p






bapak adi dan ibuk dwi...
 Tibalah saat berenang..
Kynan heboh dan tidak mau udahan. Nangis kejer saat diangkat keluar kolam. Memang terpaksa dilakukan, lah dianya sudah menggigil, masih saja mau berenang. Oh ya Kynan yang biasa pakek pelampung leher, sudah tidak mau pake lagi. Maunya pelanpung yang duduk *sok bisa banget pokoknya. Mungkin itu ya fungsinya banyak pelampung yang digantung deket kolam renang biar anak-anak kecil pada merenggek minta beli *trik pedagang hahaha.


Salah satu kolam renang, ada 3 kolam disini,

Dila dan Nia berenang

naik bebek..



Kynan habis berenang dan masih mau lagi...



Alhamdulillah...
Hati riang semua senang... Liburan murah meriah, anak-anak senang, kita juga tenang. Oh ya kita bawa bekal dan tikar dari rumah, jadi kayak piknik begitulah lumayan menekan biaya haha. Jadi siapa yang mau ikut?? boleh...